Blog ini telah mengalami perubahan besar. Jika Anda tidak menemukan apa yang Anda cari di sini, maka silahkan Anda mencarinya di www.RumahCahaya.com

Tips Memilih Pot untuk Tanaman Hias

21 Februari 2009



Tidak semua tanaman hias yang ditanam langsung pada tanah di lahan biasa, tetapi banyak juga tanaman-tanaman hias yang biasa ditanam di dalam pot, baik itu tanaman bunga, seperti tanaman buah-buahan yang bisa ditanam di dalam pot atau Tabulampot, dan lain-lain. Tetapi, tidak semua pot juga baik untuk tanaman hias, untuk itu kita bisa memilih pot yang mana yang paling sesuai untuk tanaman hias tersebut.

Pot untuk tanaman hias yang ada di pasaran terbuat dari berbagai macam bahan, mulai dari tanah liat, plastik, besi, beton, dan sebagainya. Dari semua pot tadi, yang paling ideal untuk digunakan adalah pot yang terbuat dari bahan tanah liat, karena pot yang berbahan tanah liat memiliki pori-pori yang cukup baik dan bisa membantu membuang kelebihan air dalam pot, sehingga pot tidak menggenang, dimana genangan air ini bisa mengakibatkan timbulnya penyakit pada tanaman, misalnya akar tanaman yang membusuk, dan sebagainya.

Bila yang dipilih adalah pot yang terbuat dari bahan plastik, maka pilihlah pot yang mempunyai lubang di bagian bawahnya, dimana fungsi lubang tersebut adalah untuk mengalirkan air sewaktu penyiraman.

Penampilan pot juga perlu diperhatikan:

Sebuah pot akan kelihatan lebih cantik apabila pot tersebut diberi kaki penunjang/penopang. Bahan kaki penopang bisa berupa kayu ataupun besi. Yang paling penting, harus dipilih kaki pot yang sesuai dengan bentuk warna tanaman yang ada di dalam pot tersebut, sehingga keindahan tanaman di adalam pot akan semakin tampak.

Penempatan pot juga harus diperhatikan:

Penempatan pot, selain memperhatikan karakteristik tanaman, lihat juga ukurannya. Usahakan peletakannya seimbang. Jangan sampai peletakannya dilakukan secara asal, sehingga akan mengurangi keindahan tanaman. Perhatikan pot atau tanaman mana yang lebih tinggi, dan pota atau tanaman mana yang lebih rendah. Apakah peletakkannya disusun dari pot atau tanaman yang paling tinggi keyang paling rendah, atau peletakkan dilakukan secara simetris, yakni pot atau tanaman yang paling tinggi diletakkan di tengah-tengah, dan di sekelilingnya secara bertahap diletakkan pot atau tanaman yang lebih rendah di bawahnya berurut ke yang lebih rendah lagi.

Read more...

Download Gratis-Free Download Sony Ericsson K610, K618, K790, K800 Drivers & PC Suite

08 Februari 2009


Sebenarnya dalam kemasan (dus) handphone ber-merk Sony Ericsson biasanya telah dilengkapi dengan sebuah CD yang berisi driver handphone beserta PC Suitenya, seperti Sony Ericsson K610i milik saya yang telah dilengkapi CD tersebut dalam kemasan (dus) nya. Tetapi, banyak tamu-tamu di blog saya yang lain (RumahCahaya.com) yang tidak mempunyai CD bawaan tersebut, karena mungkin mereka membeli handphone dalam kondsisi 2nd dan tidak lengkap dengan CD-nya atau mungkin karena sebab yang lain, maka saya pun mencoba untuk mencarikan solusinya.

Seandainya koneksi internet di tempat saya bagus, bisa saja saya simpan Driver dan PC Suite yang saya miliki, seperti untuk Sony Ericsson K610i, K550i, W200i yang telah lengkap dengan driver handphone beserta PC suitenya ke server untuk didownload oleh Anda atau mereka yang membutuhkannya, tetapi karena koneksi internet saya hanya mengandalkan GPRS (karena belum masuk 3G/3,5G ke tempat tinggal saya) yang memungkinkan upload file ke server bisa sangat lama, maka terpaksa saya pun hanya memberikan alamat link ke alamat yang disediakan oleh pihak lain untuk mendownloadnya.

Untuk itu di sini saya membuat link ke Alamat download tersebut...

Untuk mendownload Sonny Ericsson K610, K610, K618, K790, K800 drivers (modem drivers dan sebagainya) silahkan kunjungi link berikut:

http://www.nxtg.net/files/sony-ericsson-k-series-drivers.zip

tetapi saya lihat link di atas hanya untuk driver handphone saja, sedangkan untuk PC Suitenya tidak disertakan. Maka untuk PC Suitenya silahkan kunjungi:

http://www.sonyericsson.com/cws/support/softwaredownloads/detailed/pcsuite/k610i?lc=en&cc=my

Dan kalau Anda tidak menemukan PC Suite yang tepat, maka silahkan cari di kotak pencarian di sana.

Catatan: Terkadang ada beberapa tipe handphone dari Sony Ericsson yang bisa berjalan dengan software driver atau PC Suite yang sama, tetapi ada juga yang tidak bisa.

Semoga berhasil dan bermanfaat...!!!

Read more...

Mungkinkah.. Akses Internet Gratis, Jangkauan Luas dan Berkecepatan Tinggi?

06 Februari 2009


Wah...kapan ya, di negara kita tercinta ini ada akses internet gratis, jangkauannya luas, dan berkecepatan tinggi lagi?

Tetapi bukan tidak mungkin kan?

Coba kita perhatikan, sekarang ini.. selain adanya layanan akses internet gratis melalui hotspot yang sudah banyak dan bisa kita nikmati di mall-mall atau cafe-cafe di perkotaan, ternyata PT telekomunikasi Indonesia (TELKOM) juga, kabarnya telah menyediakan sarana akses internet gratis melalui hotspot tersebut di tempat-tempat umum seperti di alun-alun yang ada di beberapa perkotaan.

Walaupun akses internet gratis tersebut baru bisa kita nikmati dari jarak yang tidak terlalu jauh/luas karena perangkat aksesnya baru menggunakan WiFi, tetapi bukan tidak mungkin akses internet gratis dengan jangkauan yang sangat luas pun akan bisa kita nikmati dalam beberapa waktu yang tidak akan lama lagi. Alasannya, karena sebenarnya telah perkembangan teknologi yang menyerupai WiFi, yang bernama WiMax.

WiMAX merupakan sistem komunikasi nirkabel digital, juga dikenal sebagai IEEE 802,16, yang dimaksudkan untuk wireless "metropolitan Area Network". WiMAX dapat memberikan akses broadband nirkabel (BWA) sampai 30 mil (50 km) untuk stasiun tetap, dan 3 - 10 mil (5 - 15 km) untuk mobile stasiun. Sebaliknya, WiFi/802.11 merupakan jaringan area lokal nirkabel standar terbatas, yang umumnya hanya memberikan akses sekitar 100 - 300 kaki (30 - 100m), walaupun dengan beberapa trik dan modifikasi tertentu, WiFi bisa diakses sampai jarak 3-5 kilometer-an. Hal ini membuat WiMax memiliki kehandalan dan kualitas pelayanan yang lebih baik dibandingkan WiFi.

WiMAX dapat digunakan untuk jaringan nirkabel seperti pada WiFi. WiMAX adalah generasi terbaru yang memungkinkan untuk menggunakan bandwidth yang lebih efisien, menghindari gangguan, dan ditujukan agar data harga lebih tinggi lagi jarak.

WiMax pun mempunyai beberapa keuntungan yang lain, baik bagi operator dan penyedia layanan jaringan maupun bagi para pengguna. Keuntungan ini siantaranya seperti layanan broadband di perumahan, layanan jaringan di daerah terpencil, dsb.

Di negara tercinta kita... Indonesia, WiMax belum banyak dikenal masyarakat, mengingat masih belum meluasnya implementasi teknologi tersebut. Namun di luar negeri, Wimax mulai dilirik sebagai pengganti kabel telepon untuk menyediakan layanan akses internet berkecepatan tinggi, khususnya di daerah-daerah yang luas dan jauh tersebar seperti di pedesaan atau perkotaan.

Nah... sekali lagi, bukan tidak mungkin kan... layanan akses internet gratis dengan jangkauan luas dan berkecepatan tinggi tersebut ada di Indonesia, sehingga kita bisa menikmatinya dari jarak yang cukup jauh?

Yaa... memang bisa jadi WiMax masih begitu asing di telinga kita, dan mungkin untuk saat sekarang harganya masih sangat mahal, tetapi di waktu-waktu yang akan datang... bisa jadi harapan kita tersebut akan terwujud, karena kita sekarang telah menikmati akses-akses internet gratis yang sudah mulai tersebar, walaupun baru melalui hotspot dengan WiFi-nya.


Artikel Terkait:


Read more...

About This Blog

About This Blog

  © Blogger template Columnus by Ourblogtemplates.com 2008

Back to TOP